News Update :

Pesan Gus: Prestasi Harus Berimbas Pada Madrasah Lain

Minggu, 21 Januari 2024

๐‘€๐‘Ž๐‘™๐‘Ž๐‘›๐‘”, 20 ๐ฝ๐‘Ž๐‘›๐‘ข๐‘Ž๐‘Ÿ๐‘– 2024 - Madrasah Ibtidahiyah (MI) Nurul Huda 1 Malang merayakan Hari Lahirnya yang ke-56 dengan meriahkan suasana melalui kegiatan jalan sehat. Acara ini diadakan pada Sabtu, 20 Januari 2024, dimulai pukul 06.00 WIB di halaman MI Nurul Huda 1 Malang. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh warga MI Nurul Huda 1 Malang, menciptakan suasana kebersamaan dan kegembiraan.

Berbagai pejabat tinggi dari Kota Malang turut hadir untuk memeriahkan acara tersebut. Pejabat Pelaksana (Pj) Wali Kota Malang, Dr. Ir. Wahyu Hidayat, Kepala Kantor Kemenag Kota Malang, K.H Achmad Shampton, Kepala Dinas Pendidikan Kota Malang, Suwarjana, serta Kepala Seksi Pendidikan Madrasah (Pendma) Kemenag Kota Malang, Abdul Mughni, turut serta dalam kegiatan tersebut. Hadir juga camat, lurah, kapolsek, dan koramil Kedungkandang.

Sambutan-sambutan dari para pejabat memberikan semangat tersendiri bagi MI Nurul Huda 1 Malang. Kepala MI Nurul Huda 1, Munir, menyampaikan perjalanan panjang madrasah selama 56 tahun, mencatat bantuan dari pemerintah Jepang, keberhasilan mendapatkan International Class Program (ICP), hingga prestasi sebagai Madrasah Swasta Inovatif dan Madrasah Adiwiyata. Munir juga mengajukan permohonan bantuan kepada Pj. Walikota untuk pembangunan lebih lanjut.

Kepala Kantor Kemenag Kota Malang, K.H Achmad Shampton, memberikan pesan agar prestasi MI Nurul Huda 1 dapat dijadikan inspirasi bagi madrasah-madrasah lainnya. Pj. Walikota Malang, Dr. Ir. Wahyu Hidayat, memberikan ucapan selamat ulang tahun dan memberikan apresiasi atas prestasi yang telah diraih MI Nurul Huda 1. Beliau juga mengajak madrasah tersebut untuk mengajukan proposal pembangunan kepada DPRD Kota Malang.

Jalan sehat dalam rangka Harlah ke-56 MI Nurul Huda 1 Malang berhasil menyatukan warga madrasah, sekaligus membangun kolaborasi positif antara madrasah dan pejabat tinggi Kota Malang. Acara ini membawa harapan baru untuk kemajuan pendidikan di Kota Malang.

Share this Article on :

0 komentar:

Posting Komentar

 

© Copyright KEMENAG KOTA MALANG 2010 -2011 | Design by Herdiansyah Hamzah | Published by Borneo Templates | Powered by Blogger.com.